Memesan rumah di surga

Imam Abu Dawud rahimahullah meriwayatkan di dalam Sunannya :

حَدَّثَنَا مُحَمَّدُ بْنُ عُثْمَانَ الدِّمَشْقِيُّ أَبُو الْجَمَاهِرِ قَالَ حَدَّثَنَا أَبُو كَعْبٍ أَيُّوبُ بْنُ مُحَمَّدٍ السَّعْدِيُّ قَالَ حَدَّثَنِي سُلَيْمَانُ بْنُ حَبِيبٍ الْمُحَارِبِيُّ عَنْ أَبِي أُمَامَةَ قَالَ قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ أَنَا زَعِيمٌ بِبَيْتٍ فِي رَبَضِ الْجَنَّةِ لِمَنْ تَرَكَ الْمِرَاءَ وَإِنْ كَانَ مُحِقًّا وَبِبَيْتٍ فِي وَسَطِ الْجَنَّةِ لِمَنْ تَرَكَ الْكَذِبَ وَإِنْ كَانَ مَازِحًا وَبِبَيْتٍ فِي أَعْلَى الْجَنَّةِ لِمَنْ حَسَّنَ خُلُقَهُ

Muhammad bin Utsman ad-Dimasyqi Abu al-Jamahir menuturkan kepada kami. Dia berkata; Abu Ka’b Ayyub bin Muhammad as-Sa’di menuturkan kepada kami. Dia berkata; Sulaiman bin Habib al-Muharibi menuturkan kepadaku dari Abu Umamah, dia berkata; Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Aku akan menjamin sebuah rumah di dasar surga bagi orang yang meninggalkan debat meskipun dia berada dalam pihak yang benar. Dan aku menjamin sebuah rumah di tengah surga bagi orang yang meninggalkan dusta meskipun dalam keadaan bercanda. Dan aku akan menjamin sebuah rumah di bagian teratas surga bagi orang yang membaguskan akhlaknya.” (HR. Abu Dawud. Dihasankan oleh al-Albani dalam as-Shahihah)

Tersenyumlah.. =)

بسم الله الرحمن الرحيم



Tersenyumlah =) . Aku habis baca buku "Tersenyumlah" Karya Dr. Aidh al-Qarni *hweh,, promosi*. Belum selesai sih, baru 1/50 halaman. Tapi awal-awal baca bagus isinya!! =D

"Bagaimana seorang muslim tidak tersenyum sementara dia telah meridhai Allah sebagai Rabbnya, Islam sebagai agamanya, dan Muhammad saw. sebagai nabinya?"

Rasulullah adalah orang yang paling banyak tersenyum dan tertawa di hadapan para sahabat beliau. Bahkan beliau menjadikan senyum sebagai ibadah yang digunakan untuk menyembah Allah sebagaimana sabdanya,

"Senyummu di depan saudaramu adalah sedekah"

Dalam sebuah hadits sahih beliau bersabda,
"Hendaknya kalian tidak banyak tertawa karena banyak tawa akan mematikan hati." (HR Ahmad, Tirmidzi, dan Ibnu Majah dari Abu Hurairah)

*Malu,, Aku masih tertawa berlebihan..*

Jarir bin Abdullah al-Bujali berkata,

"Setiap kali saya menjumpai Nabi saw. pasti beliau tersenyum"

Oh,, senyum,, senyum,,, SENYUM!!!!
Dan ada sebuah kisah di dalam buku tersebut yang membuatku iri, entah kenapa :

Zahir sering memberikan hadiah kepada Nabi saw., dan dia berasal dari dusun. Nabi saw. bersabda tentang diri Zahir, "Zahir berasal dari dusun, dan kami berasal dari kota." Nabi saw. amat mencintainya. Suatu ketika Zahir pergi ke pasar untuk menjual barang-barang dagangannya, tiba-tiba Nabi saw. memeluknya dari belakang, dan bersabda, "Tebak, siapakah ini?" Ketika ia mengetahui bahwa yang memeluknya itu adalah Rasulullah maka ia makin mendekatkan dirinya ke pelukan Nabi saw.. Dan berikutnya Nabi saw. bersabda, "Siapakah yang mau membeli hamba sahaya ini?" Mendengar sabda Rasulullah itu, Zahir berkata, "Wahai Rasulullah, apakah saya seorang yang amat buruk sehingga harus dijual?" Nabi saw. bersabda, "Tapi engkau di sisi Allah sama sekali tidak buruk."

Huhuhuu.. dipeluk Rasulullah. Aku mau ='( .Semoga kelak di surga aku (dan seluruh kaum muslim di dunia) dapat melihat senyum-Mu dan senyum Rasulullah saw. Amiinn.. =)

Dan ada sebuah syair bagus dalam buku itu.
Eilia Abu Mahdi berkata,

"Ia berkata, langit sedang mendung dan tidak cerah
saya katakan, senyumlah, cukuplah mendung itu di langit saja!
Ia berkata, masa muda telah lewat, saya katakan senyumlah
Penyesalan itu tidak mengembalikan
masa muda yang telah lewat
Ia berkata, senyuman itu tidak membahagiakan siapa pun
Ia datang ke dunia dan pergi dengan terpaksa
Saya katakan senyumlah selama antara Anda dengan kematian
Ada jarak sehasta, karena setelah itu Anda
tidak akan tersenyum."

Alangkah perlunya kita tersenyum dan berwajah cerah, berdada lapang, berperangai tenang, mempunyai ruh yang damai dan berlaku baik.

La Tahzan!! Tersenyumlah!! =)

*Oh iya, pelajaran moral untuk minggu ini : Jangan terlalu banyak berharap *kepada manusia*, kelak engkau akan menyesal*

___________________________________
http://inasbasymeleh.blogspot.com/

Butterfly and Abstrak


بسم الله الرحمن الرحيم


Habis foto-foto lagi nih!! Dan baru di edit. Hahaha.. cuma 2 sih. Tapi tak apa lah..

Pertama. Foto Abstrak. Atau mungkin Batik. Eh, Apa sajalah.. *Sebenernya ini coret-coretan*..

abstrak

Ini hasil tangan usil gara-gara stress belajar Sejarah Islam. Hahaha.. Gini deh hasilnya. Kenangan UAM yang tak terlupakan =')

Kedua. Foto Kupu-kupu (butterfly = Mentega Terbang)
22 April 2010 *hari bumi*
Alkisah, diriku sedang menjaga adik yang masih berumur 1 setengah tahun di halaman. Terus ada kupu-kupu ini.

photography

Aku dan adikku akhirnya mengejarnya *kurang kerjaan nih*. Tapi karena bagus dan kayaknya kupu-kupunya sedang menjalankan tugas "Menghisap Madu", akhirnya aku ambil kamera deh. Hahahaha... =D

_______________________________
http://inasbasymeleh.blogspot.com/

Seandainya Mereka mengetahui Jeleknya Hatiku...

بسم الله الرحمن الرحيم

وَاللهِ لَوْ عَلِمُوْا قَبِيْحَ سَرِيْرَتِيْ

لأَبَى السَّلاَمَ عَلَيَّ مَنْ يَلْقَانِيْ

وَلَأَعْرَضُوْا عَنِّيْ وَمَلُّوْا صُحْبَتِيْ

وَلَبُؤْتُ بَعْدَ كَرَامَةٍ بِهَوَانِ

لَكِنْ سَتَرْتَ مَعَايِبِيْ وَمَثَالِبِيْ

وَحَلِمْتَ عَنْ سَقَطِيْ وَعَنْ طُغْيَانِيْ

فَلَكَ الْمَحَامِدُ وَالْمَدَائِحُ كُلُّهَا

بِخَوَاطِرِيْ وَجَوَارِحِيْ وَلِسَانِيْ

وَلَقَدْ مَنَنْتَ عَلَيَّ رَبِّ بِأَنْعُمِ

مَالِيْ بِشُكْرِ أَقَلِّهِنَّ يَدَانِ


Demi Allah, seandainya mereka mengetahui jeleknya hatiku

Niscaya seorang yang bertemu denganku akan enggan salam padaku

Mereka akan berpaling dariku dan bosan berteman denganku

Aku akan menjadi hina setelah mulia

Tetapi Engkau menutupi kecacatan dan kesalahanku

Dan Engkau bersikap lembut dari dosa dan keangkuhanku

Bagi-Mu lah segala pujian dengan hati, badan dan lidahku

Sungguh, Engkau telah memberiku nikmat yang begitu banyak

Tetapi aku kurang mensyukuri nikmat-nikmat tersebut.

(Nuniyah al-Qohthoni)


______________________________
http://inasbasymeleh.blogspot.com/

AwaRd!!

بسم الله الرحمن الرحيم

Hohohoo..!!! Award-Awaarrdd!!!
Kali ini dari kak Ami lagi. HUhuhu.. terimakasih kak.. dikau terlalu baik..
Ini diaa...

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjwEknoQHATGX2hQRMOBFGHRRawmbxRnP_zYJW-5V7wZeZea_luKmu3abKjg1zJpsZV_YZwqTnQRcq-HLATKHpDjF-sPPxvsS9TUe37ngDs7o1CyhtvHvk0PZcDYVSISDrTxykstNeJD8S9/s1600/10o17b8.gif

Lucu awardnya ^^
dan yang ke dua

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgeldZo83w3AXpIcgHoi0pPdZuE0OtwFbY9Muj4mNglp4BZ060uqaozoFieUNtN6MUhp8ah3yAFMpjv90mB9T23HTdirsCXhvRV_D9-oqpDnuL-_p4ut_5rAVc_vPsXQxvmMds9WV15vni1/
Award yang ini kereeeeenn!!!!!!! Hahhaaa... Makasi kaaak!! ^^
Yang mau silahkan di ambil.. Jangan sungkan". XD
Gratis untuk seluruh teman-teman dan para followers ku =)

*Yang akhwat aja ya.. Hehehee..*

O iya, ketambahan 1 lagi. Dari Kak Dee. Makasi kak!! XD

Syukran kak Dee.. =)

________________________________
http://inasbasymeleh.blogspot.com/

Pendapat orang BerBEDA-BEDA

بسم الله الرحمن الرحيم

Monkey Icon Aku terinspirasi dari beberapa konflik yang terjadi padaku akhir-akhir ini. Ya, dunia selalu mempunyai berjuta kejutan.

Aku jadi teringat cerita yang diceritakan oleh ayahku tentang pendapat orang.
Suatu hari, ada seorang ayah, anak, dan seekor unta kecil.

Saat melewati kota A. ~ Ayah menaiki si unta, dan anak berjalan. Apa kata orang-orang disekitar mereka? "Wah, jahat banget tu ayah.. Anaknya dibiarin jalan. Kan kasihan.."
akhirnya,,

Saat melewati kota B. ~ Si anak menaiki unta, dan ayah berjalan. Apa kata orang-orang disekitar mereka?
"Ckckckk.. Gak sopan ya anak itu. Masa anaknya naik unta trus ayahnya disuru jalan??? Durhaka.."
dan akhirnya,,

Saat melewati kota C. ~ Ayah dan sang anak menaiki unta bersama-sama. Apa kata orang-orang disekitar mereka? "Waduh,, kasian Untanya,, udah kecil, eh, dinaikin 2 orang. Dasar.. Kasian tuh untanya.."
Akhirnya merekapun memutuskan...

Saat melewati kota D. ~ Ayah dan si anak tidak menaiki unta mereka sama sekali. Apa kata orang-orang disekitar mereka? "Ckckckckk.. Dasar.. Udah tahu ada unta, eh, kok nggak dipake?? dasar aneh.!.."

Ayah dan anakpun kebingungan. Unta, don't care...

Dari kisah diatas *ceile*, bisa kita tarik kesimpulan! Bahwa pendapat orang itu berbeda-beda. Jadi, jika ada yang mengomentari hal-hal yang ada pada dirimu atau sekitarmu yang mungkin membuat hati tersinggung, JANGAN DIPIKIRIN!! Karena pendapat orang berbeda-beda. Tapi dengan satu syarat, Hal yang kita lakukan adalah hal yang benar!! Jangan pikirin manusia, nggak bakal ada habisnya. Yang terpenting, pikirkan bagaimana kita di mata Allah S.W.T Monkey Icon Tapi lain hal nya jika pendapat itu mengkritik kita agar menjadi baik. Maka terimalah :) . Dan hargailah pendapat orang-orang disekitarmu. =D

________________________________
http://inasbasymeleh.blogspot.com/

AWARD Lagi XD

بسم الله الرحمن الرحيم

Wew... Crazy Rabbit WinkBulan April banjir Award. Maaf ya baru dikerjain sekarang. Hehehe...
Award Pertama
Dari Kak Njuni [Yuni]. Makasi banyak kaaakk!! Crazy Rabbit WinksBanyak banget awardnya. Hihihii....




Arigatou Gozaimasu Kak.. Crazy Rabbit Emoticon
Dan yang akan mendapat award ini adalaaahh....
1. Yuni
3. Nina
Award Kedua
Dari kak Njuni juga. Hwaa!! Makasi banyak kaaakk!!!




keEmpat Award ini kuberikan untuk Teman-temanku dan Para Followersku aja. Crazy Rabbit Icons
Moggo,, Monggo...
Makasi banyak kak Njuni Oh Njuna..!! Crazy Rabbit Icon Hehehe..

Award Ketiga
yang Ini dari Kak Ami. Terimakasih banyak kak..



Eits,,,award ini ada aturan mainnya lho…!!
Harus dipatuhi, dengan tujuan menyelidik betapa besar komunitas blogger di dunia ini, esp in Indonesia. dan tentunya, dapat meningkatkan traffic link lho…
1. Copy dan paste aturan main ini.
2. Copy data “The Bloger Family” di bawah ini.
3. Paste di bagian bawah post award, nanti.
4. Hibahkan award ini (ONLY) ke 5 blogger yang begitu dekat dengan anda.
5. Bloger yang akan dihadiahi award namanya HARUS belum tercantum dalam data “The Bloger Family”.
6.Cantumkan nama masing-masing dari 5 Blogger tersebut (Plus insert LINKnya!).
7.Pencantuman nama diletakan di deret selanjutnya dari data “The Bloger Family” yang sudah ada. (Jangan lupa insert linknya)
8. Deret data “The Bloger Family” yang anda copy, seberapapun panjangnya dan banyaknya, TIDAK BOLEH diganti ataupun didelete. KECUALI urutan , BOLEH diganti sekehendak anda, anda boleh meletakan nama anda di urutan no.1,2,3, atau terakhir sekalipun.
9.WAJIB MENJALANKAN ATURAN MAIN.
**Copy data “The Bloger family” secara otomatis akan terinsert linknya juga.
Catatn Sakura ,diana,taman,marya,anyin,chomisah,tulisan biasa,nuy,rinda, elok , Inas Basymeleh

Wew.. Ribetnya.Crazy Rabbit Icons.. Hehehe.. Oke, 5 Blogger yang mendapat award ini adalah :
Arigatou Kak Ami. Crazy Rabbit Icon
Terimakasih semua. Yang dapet award dikerjain ya!!! Crazy Rabbit Icon

________________________________
http://inasbasymeleh.blogspot.com/

Kata Mutiara

بسم الله الرحمن الرحيم

Kemarin kemarin kemarinnya lagi *hehehee...* Aku iseng ngedit foto-fotoku yang bisa dibilang gerak, goyang, aneh, dan sebagainya, tapi masih bagus. Terus ku tambah kata-kata *hadits sama ayat-ayat al-qur'an maksudnya*. Fotonya ku buat Panorama. Panorama itu foto yang memanjang *atau foto yang digabung-gabung* dan terlihat luas. Ini sih arti Panorama menurutku. Hehehe,, soalnya di buku fotografi Panorama *Ceilee..* semua fotonya memanjang. Biar jelasnya, lihat foto editanku yang agak aneh di bawah ini. Wkwkwkk..

photography
~ "Tiap-tiap yang berjiwa akan merasakan mati. Dan sesungguhnya pada hari kiamat sajalah disempurnakan pahalamu. Barangsiapa dijauhkan dari neraka dan dimasukkan ke dalam surga, maka sungguh dia telah beruntung. Kehidupan dunia itu tidak lain hanyalah kesenangan yang memperdayakan" (Qs. Ali-Imraan : 185)

A.W.A.R.D

بسم الله الرحمن الرحيم

Sudah lama nggak dapat award. Dan akhirnya dapat lagi. Hehehee...
Syukran sangat untuk Nina atas awardnya. ^^

Yang musti dilakuin :
1. Banner Award tidak boleh di ubah, baik tulisan ,warna, dan signaturenya. Tapi kalau resize gambar boleh.
2. Tuliskan siapa yang ngasih Award dan urlnya.
Nina . http://ninalqatami.blogspot.com/
3.Pilih 10 female blogger yang kamu kenal dan belum nerima Award ini ,dan sebutkan alasan kenapa kamu pikir dia layak dapetin Award ini. 

Dan akan ku berikan award ini kepadaaaa :
10. Dila

Alasan : Karena mereka semua Muslimah.. Hwehehehe... Yang mau monggo..  ^^

Dan Award ke Dua dari orang yang sama 

Terimakasih banyak Nina... ^^
Rulenya adalah:
Harus diberikan kepada 11 orang teman blogger cewek dan namanya diberi warna seperti pelangi, yaitu mejikuhibiniu .
Karena aku bingung, aku berikan ke orang yang sama juga ya? Hehehe,,, 

Mbak Njuni . http://njuniohnjuna.blogspot.com/
Nadhira . http://nadhirafirdausy.blogspot.com/
Aminah . http://cicakgirls.blogspot.com/
Nita . http://needsz-finvanz.blogspot.com/
Mbak Kartika . http://seutasbenang.blogspot.com/
KakCipa . http://kakcipa.blogspot.com/
Kak Arin . http://belongstoarin.blogspot.com/
Syifa . http://syifananda.blogspot.com/
Mbak Nur . http://limacahaya.blogspot.com/
Dila .  http://experienceblogs.blogspot.com/
Anda

Sekian.. Afwan bila ada kekurangan. Yang mau silahkan. Asal Perempuan lo yaa..!? Hahahaa...

_____________________________
http://inasbasymeleh.blogspot.com/

Jalan Ijen, Malang :)

بسم الله الرحمن الرحيم


Akhirnya *Alhamdulillah* ! 4 hari terlewati begitu lambat cepat. Ya! Ujian Nasional. Benar-benar 2 kata yang mengerikan. Betapa tidak? sebuah kata yang menentukan perjuangan selama 3 tahun *sudahlah nas,, semua orang tau itu*.

1 Tahap telah terlewati. Tinggal,, *liat daftar belanjaan dulu*. Mm.. tinggal UAM dan Ujian praktek mungkin? Lalu,, Oh tidaaakk!! Meninggalkan kota yang sudah terlanjur ku ukir namanya dihatiku *halah*.   Hiks..

Nah, kali ini, aku mau memosting memposting mengosting  *yang mana yang bener?* sedikit foto-foto di jalan ijen. Kebetulan dulu *tahun 2009* pas ada Book Fair di Perpustakaan kota. Akhirnya aku, Farah, dan Nadia jalan dari sekolah ke perpus kota.

Photobucket
Ini jalan untuk pejalan kaki