Yang Harus dimiliki Seorang Penulis


Hmm sepertinya harus menulis setiap hari nih.. Nggak boleh cuma seminggu sekali (hehehe gagal rencana posting seminggu sekali tapi langsung target posting tiap hari hahaha). Setelah membaca modul belajar menulis abinya Hanin dari forum penulis kreatif (cerita di postingan sebelumnya) , kesimpulannya jika ingin menjadi penulis, caranya dengan 3 M ! MENULIS, MENULIS, dan MENULIS. Dalam modul itu ditulis "Pernah ada ungkapan begini, "Jika ada seseorang mengatakan bahwa menulis adalah bakat, maka sang penulis pasti mengatakan bahwa faktor bakat sesungguhnya hanya berperan 10% saja bagi keterampilan menulisnya. Sedangkan 90% lainnya merupakan hasil dari latihan menulis yang dilakukan dengan tekun dan tidak mengenal lelah".

Jadi,, di materi yang ditulis oleh ustadz Ridho Abdillah itu, jika kita ingin menjadi seorang penulis, kita harus mendeskripsikan sesuatu, apa yang mengusik perasaan kita, tulislah, sampai-sampai bisa jadi jika tidak kita keluarkan dalam bentuk tulisan, maka kita akan pusing bahkan mual mules. Jika sudah ada rasa seperti itu, itulah namanya Obsesi. Ya! Ternyata modal pertama yang harus dimiliki penulis adalah Obsesi. Obsesi merupakan dorongan dalam jiwa.

Daaan ingat 3M tadi! Kalau mau jadi penulis harus konsisten!

Hmm sepertinya harus menumbuhkan obsesi ini dulu ya.. Kemudian nulis setiap hari di blog ini hehee.. Maaf yaaa para followers blogku jika nanti beranda blognya penuh dengan tulisanku yang masih tidak jelas hihihi.. semoga saja bisa konsisten isi blog setiap hari.

Tapi sebenarnya, aku masih tidak tau mau jadi penulis apa? Kenapa aku ingin menjadi penulis? Yaah pokoknya lagi pengen aja... lagi semangat hehehe.. Sepertinya aku harus mengasah kemampuanku. Ya insyaAllah banyak manfaatnya kalau kita bisa menulis. Berbagi ilmu, nasehat, dan banyak hal positif lainnya 😊

Sekian dulu tulisan berantakan hari ini 😊

2 Orang Komen:

  1. mari mulai nulis. Nulis resep tuh juga belajar nulis loh.
    nulis kisah kehidupan di madinah
    kisah bagaimana ummahat di madinah menuntut ilmu
    kisah gimana pengalaman jauh dari rumah

    *ini ngasih ide.
    dan boleh banget kalo mau dimasukkan ke ummiummi :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Waah jazakillahu khairan ide-idenya mba Ciiiz.. insyaAllah semoga bisa sempat nulis. Hihihi kayaknya belum layak kalau masuk ummiummi masih kacau tulisannya hehe..

      Hapus

Thank you for your comment! Terima kasih sudah membaca dan juga komentarnya yang meramaikan blog ini 😊 (Yang belum punya akun blog, bisa pilih 'anonim' untuk berkomentar dan jangan lupa sertakan nama ya 💐