(Masak bareng) Macaroni Schotel, Brownies, dan Pastel

Hari Selasa, 7 maret 2017 lalu, Aku belajar masak bareng dengan teman-teman. Berawal dari cerita temanku di sekolah, Anggi yang sering main ke rumah kak Lida dan masak bareng, akupun pengen juga hehe.. Akhirnya kak Lida mengundangku juga ke rumahnya sore hari.

Alhamdulillah diizinkan Abinya Hanin pergi. (Jazakumullahu khairan ya Aba Hanin 💐)

Sekitar jam setengah 6 sore berangkat, janjian dengan Anggi di masjid Assalam karena belum tau rumahnya. Alhamdulillah ternyata rumahnya dekat juga dan bisa dijangkau dengan melangkahkan kaki saja. Syukran Anggi,,

Belajar masak kali ini, kami berlima dan rumah kita berdekatan semua. Aku, kak Lida, Aisyah, Fadhilah, dan Anggi. Kurang 1 sebenarnya, kak Humairo, tetanggaku. Anaknya sakit jadi nggak bisa ikut kali ini. 

Setelah sampai di rumah kak Lida dan tetangganya, Fadhilah, dan berbagai jamuannya, kami mulai membuat macaroni schotel dan brownies. Aku dan Anggi buat macaroni schotel. (Tapi aku cuma ngiris bawang sama icip rasa aja ya kayaknya hehehe.). Sedang kak Lida, Aisyah, dan Fadhilah buat brownies dan bantu buat macaroni juga. Haninpun tak ketinggalan, mengamati kami experimen di dapur hihihi..

Daan inilah hasilnya....



Macaroni schotelnya pakai resep dari masak.tv

Macaroni Schotel
Sumber : Masak.Tv

Bahan :
2 sdm bawang bombay cincang 
1 sdt merica bubuk 
3 butir telur ayam, kocok 
150 gr keju cheddar 
75 gr daging asap, potong dadu 
200 ml susu cair 
4 sdm margarin 
Garam secukupnya 
150 gr macaroni 
1 liter air 

cara pembuatan: 
1. rebus macaroni di dalam air yang diberi margarin. 
2. potong dadu bombay, tumis dengan daging asap 
3. parut keju. bagi dua keju parut. 
4. dalam bowl, masukkan susu dengan telur, kocok lepas. masukkan tumisan bombay dan ham. dan campur dengan macaroni. bumbui. 
5. lapisi loyang dengan margarin, tuangkan adonan, taburi dengan keju parut, dan oven dengan suhu 180 derajat celcius selama 30 menit. 


Rasanya? Enaaak bangeeet 👍👍👍👍👍 Tapi aku curiga enak "banget" ini karena Anggi suka keju jadi dibanyakin kejunya hehe..

Kecurigaanku yang kedua : aku baru saja baca resepnya hehe, ternyata bawang bombaynya cuma 2 sdm. Tapi aku iris 2 biji karena dividionya ada 2 bawang bombay di meja *ups... Yang mana yang bener ya hehehe.. Aku nggak nonton dengan serius sih.. Yang nonton Anggi hehehe.. Mungkin karena pakai 2 biji bawang bombay jadi lebih mantap rasanya hihihi... kalau ternyata yang bener cuma pakai 2 sdm aja, maaf yaaa kak Lida bawang bombaynya dikorupsi hehehe..

Kalau brownies, belum tanya resepnya ke teman-teman. Tapi sepertinya ini brownies termahal yang pernah ku rasa. Di resep sepertinya pakai Dark Cooking Chocolate, seperti brownies pada umumnya. Tetapi, karena nggak ada yang punya DCC, akhirnya pakai nutella 1 gelas punya kak Lida, ditambah chocomaltinenya Fadhilah, dan sedikit coklat bubuk milikku. Rasanya? MasyaAllah masa nggak enaaak? 👍👍👍  

Ini dia penampakan browniesnya

Hmmm kapan ya makan brownies ini lagi hihihi.. 

Lalu, Fadhilah ingin belajar buat pastel. Karena aku pernah buat *tapi belum ahli sebenarnya, jadi kita positif *kayak hamil aja positif untuk buat pastel juga. Ini sih kak Humairo yang sering buat. Karena ahlinya tidak hadir, akhirnya kita cari resep-resep di cookpad. Sayangnya aku tak bisa lama-lama di rumah kak Lida karena harus pulang jam 9 malam dan Abinya Hanin akan sampai di rumah. Akupun meninggalkan teman-temanku dengan pastel yang belum jadi...

Ternyata, kata mereka gagal pastelnya hehehe.. gagalnya, pas digoreng, pastelnya kebuka. Maaf ya teman-teman, meninggalkan kalian berjuang sendiri buat pastel hehehe..

Jazakuhunnallahu Khairan untuk teman-temanku atas ilmunya dan semua-muanya...
Inilah cerita ibu-ibu muda yang lagi belajar cooking and baking hehehe.. Semoga secepatnya masakan dan kue-kue kita enak-enak ya hihihi.. Minimal bisa membahagiakan suami dan anak dengan masakan kita..

Semangat belajar 💪💪💪

0 Orang Komen:

Posting Komentar

Thank you for your comment! Terima kasih sudah membaca dan juga komentarnya yang meramaikan blog ini 😊 (Yang belum punya akun blog, bisa pilih 'anonim' untuk berkomentar dan jangan lupa sertakan nama ya 💐